Informasi / Berita Terkini / Bimbingan Teknis Pengujian Enterobacteriaceae
Pengujian enterobacteriaceae sebagai salah satu parameter wajib pada kegiatan Program Monitoring Surveilans Residu dan Cemaran Mikroba (PMSRCM).
Sehubungan dengan hal tersebut dan berdasarkan dari rekomendasi hasil pertemuan kesmavet di Makasar pada Juli 2022, maka Balai Besar Veteriner Wates (BBVet Wates) menyelenggarakan kegiatan Bimtek Pengujian Enterobacteriaceae pada 15-17 Maret 2023 di Aula dan Laboratorium BBVet Wates dengan peserta yang hadir adalah Teknisi Laboratorium Kesmavet UPTD Provinsi seluruh Indonesia dan Laboratorium Kesmavet UPT Pusat.
Acara dibuka secara virtual oleh Direktur Kesehatan Masyarakat Veteriner.